Tingkatkan Kreativitas, MNP Kerja Sama dengan DGI untuk Implementasi Proyek Event Mahasiswa

Category
Release Date
September 20, 2022
Reading Time
2 minutes

Multimedia Nusantara Polytechnic (MNP) menandatangani dokumen kerja sama dengan Desain Grafis Indonesia (DGI) pada Senin, 19 September 2022 di Kampus MNP, Gading Serpong, Tangerang. Dokumen Memorandum of Understanding (MoU) diperlukan untuk memperkuat kolaborasi Program Studi atau Jurusan Event Managemen MNP dan DGI yang sebelumnya telah melakukan event bersama bertajuk Belajar Label bersama KitaLabel pada Agustus lalu. KitaLabel merupakan partner bisnis DGI untuk industri kreatif pada level UMKM.

Adanya kerja sama dengan DGI ini, membuat MNP berusaha untuk memaksimalkan berbagai peluang yang ada.  Hal ini dilakukan agar mahasiswa bisa terus memperoleh pengalaman dan pengetahuan baru. “Sebagai perguruan tinggi, MNP selalu berusaha menggarap berbagai karya. Terlebih, yang berkaitan dengan creative technology. Hal ini tidak hanya dikaitkan pada satu bidang saja, melainkan pada semua program studi yang dimiliki, ujar Roy Anthonius, DIrektur MNP.

Berbagai usaha diupayakan untuk dapat menghasilkan karya-karya kreatif. “Salah satunya yaitu melakukan kerja sama dengan berbagai lingkup bisnis. Baru-baru ini MNP mewujudkannya dengan menggandeng salah satu organisasi, yaitu Desain Grafis Indonesia (DGI) bersama Jurusan Event Management yang ada di MNP,” tambah Ketua Program Studi Event Management MNP, Eko Prabowo.

Menggarap Berbagai Event Kreatif Bersama

tanda tangan MOU DGI

Untuk mewujudkan visi dan misi yang dimilikinya, DGI kerap membuat berbagai karya. Mulai dari menerbitkan buku, membuat pameran, hingga kegiatan lain seperti talkshow. Untuk mendukung beragam kegiatan ini, Mahasiswa dari Jurusan Event Management MNP dapat menjadi sumber daya tambahan bagi DGI, sekaligus membuat para mahasiswa memperoleh berbagai pengalaman melalui proyek nyata atau Immersive Learning Experience.

Sebelumnya, event yang diadakan bersama Kita Label telah diselenggarakan pada 18 Agustus 2022 lalu. Berbagai rangkaian kegiatan yang dilakukan cukup beragam. Mulai dari seminar hingga workshop untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Jurusan Event Management MNP berperan sebagai Event Organizer dari acara yang dilakukan DGI.

Melalui kegiatan ini, para mahasiswa tentunya bisa memperoleh berbagai pengalaman dan pengetahuan baru. Bekal inilah yang akan dibawa oleh mereka hingga masuk ke dunia kerja nantinya. Diharapkan kerja sama ini bisa terus berlanjut, dengan menghasilkan berbagai kegiatan menarik serupa lainnya lagi yang kaya akan kreativitas.

Tentang DGI

Berdiri sejak 2007, DGI hadir sebagai sebuah organisasi yang memiliki tujuan dalam membimbing pemahaman di antara desainer grafis atau persinggungannya di dalam bidang seni, budaya, dan kemasyarakatan. DGI merupakan lembaga kolaboratif yang berkomitmen pada pencatatan dan pengarsipan artifak, acara, dan kejadian di dunia desain grafis Indonesia. 

Hingga saat ini, DGI telah bekerja sama dengan banyak asosiasi. DGI juga telah banyak meluncurkan berbagai karya. Ketahui tentang DGI lebih lanjut di sini.

Latest News
Promotion