Student Affairs & Career Development

Professional Development Journey

  1. Coaching dan Counseling
    Coaching and Counseling(C&C) merupakan layanan yang dilakukan oleh konselor kepada mahasiswa yang membutuhkan bimbingan dan konsultasi baik akademik maupun nonakademik.Masalah akademik terkait cara belajar yang belum tepat, prestasi belajar yang cenderung menurun, hingga manajemen waktu. Masalah nonakademik meliputi masalah sosialisasi, konflik dengan teman/orang tua, dan masalah yang sifatnya personal.

    C&C di MNP dapat dilaksanakan secara sukarela (inisiatif mahasiswa) maupun berdasarkan rekomendasi dan permintaan dari pihak-pihak terkait. Pelaksanaan C&C dilakukan berdasarkan perjanjian antara konselor dan mahasiswa sesuai dengan jadwal yang disepakati.

  2. Professional Development Journey (PDJ)
    Kompetensi hard skill dan soft skill merupakan hal yang krusial di era digital. Beberapa riset menyimpulkan akan ada banyak pekerjaan yang akan hilang dalam waktu 5 tahun ke depan. Hal inilah yang menuntut setiap mahasiswa perlu memperkuat mental serta karakter profesional agar dapat terus mengembangkan pengetahuan dan keterampilan sesuai perkembangan zaman. 

    PDJ merupakan rangkaian proses pengembangan soft skill dan karakter mahasiswa yang disusun berdasarkan tuntutan karakter profesional masa kini dan masa depan. Persiapan karir profesional di MNP dimulai saat awal perkuliahan. Melalui konsep ini, MNP memastikan mahasiswa memiliki karakter profesional yang unggul sejak dini. Karakter profesional yang ingin dibangun yakni passionate (memiliki keyakinan yang kuat dan mencurahkan segenap usaha terhadap minat dan pekerjaan), relevant (selaras dan bermanfaat secara langsung sesuai zaman), dan outstanding (membangun reputasi yang baik dari hasil kerja yang maksimal). 

  3. Poin Aktivitas Mahasiswa (PAM)
    Soft skill merupakan keterampilan yang membutuhkan pembiasaan. Untuk itu dibutuhkan lingkungan dan aktivitas perkuliahan yang mendukung. PAM merupakan program pengembangan soft skill melalui peningkatan pengalaman mahasiswa dalam rangka mewujudkan profil mahasiswa yang profesional dan dapat diandalkan sehingga bersifat WAJIB bagi seluruh mahasiswa MNP. 

    Jenis kegiatan yang dapat diikuti oleh mahasiswa adalah kegiatan akademik dan nonakademik yang dilaksanakan di dalam maupun luar kampus. Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa melalui kegiatan yang relevan dibutuhkan untuk karir profesional di masa depan.

    PAM mendorong mahasiswa untuk berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan di luar akademik untuk memenuhi kompetensi minimum di industri yang disusun berdasarkan Tridharma Perguruan Tinggi. Empat bidang PAM yakni ilmiah dan penalaran, minat dan bakat, organisasi dan pengembangan kepribadian, serta pengabdian masyarakat.

Poin Aktivitas Mahasiswa MNP
Buku Panduan kemahasiswaan Cover
Latest News
Promotion