Kenali Star Syndrome dan Cirinya, Ini Dia Cara Mengatasinya

Category
Release Date
June 28, 2024
Reading Time
3 minutes

Saat ini, penggunaan media sosial memungkinkan orang bisa terkenal dengan mudah. Tidak seperti dahulu yang harus mengikuti berbagai prosedur, orang-orang cukup mengunggah konten menarik di media sosial untuk menarik perhatian publik. Namun sayangnya ada yang terkenal karena prestasi, tapi juga ada yang karena sensasi. Fenomena ini membuat seseorang mudah mengalami star syndrome. Penasaran apa itu star syndrome dan bagaimana cara mengatasinya? Yuk, simak artikel berikut!

 

Apa Itu Star Syndrome?

 

Star Syndrome merupakan suatu sikap dan perilaku seseorang yang menganggap dirinya seperti bintang terkenal dan menjadi sorotan. Biasanya orang seperti ini merasa dirinya sempurna, juga lebih baik dari pada orang lain. Padahal kenyataannya tidak seperti itu. Dikutip dari laman Halodoc, dalam dunia medis kondisi semacam ini disebut juga sebagai gangguan kepribadian narsistik. Tentunya hal ini merupakan sesuatu yang buruk dan sangat berpengaruh terhadap kehidupan sosial dirinya. 

 

Lalu Ciri Star Syndrome Apa Saja Sih?

Berikut hal-hal yang perlu kamu perhatikan:

 

1. Selalu Menganggap “Aku Harus Lebih Unggul dari Dia”

 

Anggapan bahwa akulah yang harus menjadi sorotan membuat orang star syndrome merasa dirinya harus selalu lebih unggul dari yang lain. Dalam hal pencapaian, ketenaran, kecantikan, bahkan hingga barang-barang yang digunakan. 

 

2. Mengutamakan Diri Sendiri dan Tidak Peduli dengan Orang Lain

 

Orang star syndrome biasanya hanya akan mementingkan dirinya sendiri. Hal yang difokuskan selalu tentang aku dan diriku. Ia haus akan pengakuan dari orang lain bahwa dirinya lah yang terbaik, termasuk dalam hal popularitas. 

 

3. Merasa Dirinya Harus Dikenal Semua Orang

 

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, mereka merasa dirinya adalah orang yang populer.  Ia memiliki rasa percaya diri yang tinggi bahkan berlebih. Sikap semacam ini tentu akan berdampak negatif pada kehidupan sosial orang tersebut.

 

4. Orang Star Syndrome Mudah Iri Hati

 

Karena keinginannya yang besar untuk selalu mendapatkan panggung, ia akan dengan mudah cemburu saat orang lain yang mendapatkan perhatian. Ia merasa dirinyalah yang harus selalu unggul dan mendapatkan perhatian khusus. Hmm, bagaimana pendapatmu tentang hal ini?

 

5. Tidak Mau Menerima Kritik

 

Ia akan merasa dirinyalah yang paling benar. Sehingga saat ada kritik atau masukan dari orang lain, ia akan mudah tersinggung. Selain itu, ia juga bisa mengeluarkan respons dan reaksi yang negatif. Sikap seperti ini tentu akan membuat lawan bicara merasa tidak nyaman, bukan?

 

Lalu, bagaimana cara mengatasinya Star Syndrome?

 

1. Milikilah Tekad bahwa “Aku Harus Berubah”

 

Pertama, tentunya hal ini menjadi tantangan untuk diri sendiri. Kenapa begitu? Karena mengubah sikap dan perilaku membutuhkan tekad yang kuat. Sikap dan perilaku semacam ini kadang kala tidak mudah disadari apalagi diakui. Kamu perlu menerima dan mengakui sikap-sikapmu dan bertekad untuk mengubahnya terlebih dahulu. 

 

2. Tingkatkan Kesadaran

 

Sadari perasaan dan perilaku yang kamu lakukan. Dengan begini kamu bisa lebih mudah mengubah sikap. Ingatlah terhadap konsekuensi yang bisa terjadi jika kamu terus menerus berperilaku seperti hal-hal yang sudah disebutkan di atas.

 

3. Libatkan Diri di Lingkungan yang Positif

 

Sering kali perilaku kita terbawa oleh lingkungan. Entah itu keluarga maupun teman, mereka bisa mempengaruhi bagaimana cara kita bersikap. Dekatkan diri dengan orang-orang yang positif, tentu kamu bisa menilai orang seperti apa sih mereka.

 

4. Cobalah Kelola Emosi

 

Biasanya orang dengan sindrom ini akan mudah beremosi. Cobalah perhatikan emosimu sebelum hendak mengeluarkannya. Misal, sebelum merespon orang lain dengan emosi, cobalah pikirkan kembali dengan logika. “Apakah ini adalah emosi yang baik untuk dikeluarkan?”, “apakah merespon perkataan dia dengan emosi seperti ini adalah hal yang baik”. 

 

5. Cobalah Berkonsultasi

 

Jika sudah terasa sangat mengganggu kamu bisa mencoba berkonsultasi dengan ia yang profesional. Cobalah pergi ke dokter dan mendapatkan terapi, terlebih jika kamu terus menerus merasa sedih dan terganggu dengan keadaan ini. 

 

Temukan berbagai artikel menarik lainnya di laman resmi MNP pada menu News dan Feature. Kamu juga bisa mengikuti media sosial kami dan mendapatkan berbagai informasi seputar MNP di @multimedianusantarapolytechnic untuk Instagram, dan @lifeatmnp untuk TikTok.

Latest News
Promotion