Profesi Game Asset Creator, Kerjanya Ngapain Aja Sih?

Category
Release Date
August 16, 2024
Reading Time
2 minutes

Saat ini dunia game di Indonesia sudah berkembang sangat pesat. Hal ini bisa terlihat dari jumlah gamers yang semakin hari semakin meningkat. Bahkan dinyatakan dalam iNews.id jumlah gamers di tahun 2025 diperkirakan akan mencapai 192,1 juta orang. Itu sebabnya profesi Game Asset Creator mulai banyak dicari nih. Penasaran dengan ruang lingkup pekerjaannya? Yuk langsung kita bahas. 

 

Profesi Game Asset Creator Jadi Incaran di Indonesia

 

Secara garis besar dijelaskan dalam autodesk, profesi Game Asset Creator bertugas untuk membuat berbagai konten digital yang nantinya akan dimasukkan ke dalam suatu game. Hal ini termasuk visual design, media files, hingga animasi, juga suara seperti lagu, dan lain sebagainya. 

 

Biasanya sebuah game akan membutuhkan banyak aset dan dalam jumlah besar. Misalnya animasi, ilustrasi, tekstur 2D, karakter 3D, hingga objek lain seperti bangunan, kendaraan, dan sebagainya. Semua ini nantinya harus disiapkan dan diolah oleh Game Asset Creator. Apalagi mengingat sekarang ini, visual dalam game menjadi hal yang sangat dilirik oleh para pemain.

 

Uniknya semua aset yang dibuat tentu harus memiliki konsep dengan standar yang sudah ditentukan. Termasuk mengoptimalkan aset tersebut dengan mengecilkan ukuran file sehingga game bisa berjalan lancar saat sedang dimainkan. 

 

Dalam pembuatan game, menugaskan Game Asset Creator akan membantu suatu game memiliki kualitas animasi yang lebih baik. Namun, ada banyak tantangan yang harus dihadapi oleh mereka yang ingin bekerja di bidang ini. Saat ini Artificial Intelligence (AI) sudah memiliki kemampuan untuk membuat karakter 3D, hingga tekstur latar belakang pemandangan yang indah.

 

Kreativitas Jadi Kunci Buat Kamu yang Ingin Punya Profesi Game Asset Creator

 

Lalu bagaimana agar pekerjaan ini tidak dirampas oleh AI? Menumbuhkan kreativitas jadi salah satu kuncinya. AI tidak memiliki kemampuan menciptakan ide-ide kreatif seperti manusia. Itu sebabnya, kita harus benar-benar memanfaatkan hal ini. Jangan membuat aset game dengan melakukan plagiarisme. 

 

Biasanya genre dan visual dari suatu game menjadi alasan mengapa seseorang ingin memainkan game tersebut. Saat visual terlihat menarik hal ini akan membuat pemain lebih betah memainkan game tersebut dalam waktu yang lama

 

Salah satu contoh nyatanya adalah dari game Genshin Impact, banyak pemain yang memuji visual mereka karena detail dan efek dari setiap karakter terlihat begitu nyata dan menarik. Nah, pembuat dari game ini biasanya merupakan orang-orang yang belajar di bidang Digital Animation. Mereka belajar berbagai cara membuat karakter 3D, storytelling in animation, rigging, VFX Production, dan berbagai pelajaran lainnya yang nantinya akan menjadikan mereka sebagai seorang Game Asset Creator yang handal. 

 

Bagi kamu yang tertarik dengan profesi satu ini, kamu bisa belajar hal-hal terkait pembuatan game di program studi Digital Animation. Multimedia Nusantara Polytechnic (MNP) membuka peluang bagi kamu yang ingin belajar lebih dalam lagi terkait dunia animasi, salah satunya pembuatan game. Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek di sini.  

 

Temukan berbagai artikel menarik lainnya di laman resmi kami pada menu News dan Feature. Kamu juga bisa mengikuti media sosial kami di @multimedianusantarapolytechnic untuk Instagram dan @lifeatmnp untuk TikTok.

Latest News
Promotion