Jurusan Event Management MNP Lakukan Field Study agar Tahu Kondisi Venue secara Nyata

Category
Release Date
November 14, 2022
Reading Time
2 minutes

Proses pembelajaran teoritis biasanya hanya bisa diingat atau dihafal oleh mahasiswa. Namun, agar pemahaman dari materi pembelajaran dapat dipahami dan bisa memberikan gambaran nyata, mahasiswa perlu melihat dan mendapatkan pengalaman secara langsung. Hal inilah yang mendasari Program Studi atau Jurusan Event Management Multimedia Nusantara Polytechnic (MNP) mengajak mahasiswa melakukan field study ke beberapa venue yang biasa dijadikan lokasi penyelenggaraan event.

Field Study Mahasiswa Event Management

Sebanyak 38 mahasiswa Jurusan Event Management mengunjungi Jakarta Convention Center (JCC) dan Kawasan Kota Tua Jakarta pada Kamis (3/11) lalu. Kedua lokasi tersebut kerap dijadikan event venue baik dalam skala lokal, nasional, maupun internasional. Salah satu dosen Jurusan Event Management MNP, Rangga Anggara yang turut mendampingi mengatakan kegiatan ini rutin dilakukan sejak angkatan pertama.

Field study tahun lalu kita lakukan di venue Indonesia Convention & Exhibition BSD, Hotel Santika, Taman Mini Indonesia Indah, dan Balai Sarbini. Tahun ini, kita ke JCC karena sudah mulai banyak sekali event nasional dan internasional yang diselenggarakan. Sementara itu Kawasan Kota Tua memberikan perspektif bagi mahasiswa untuk menyelenggarakan kegiatan pariwisata bertema kedaerahan,” ujar Rangga.

Kegiatan field study tahun ini dilakukan untuk menambah wawasan mahasiswa pada Mata Kuliah Tourism & Hospitality, MICE & Digital Event, dan Creativity. Lebih dari 60 persen perkuliahan di Jurusan Event Management MNP menjalankan metode belajar melalui praktik. Sehingga, mahasiswa diharapkan dapat memahami secara utuh manajemen event mulai dari riset, perencanaan, penyelenggaraan, hingga evaluasi.

Kesan Mahasiswa yang Mengikuti Kegiatan Field Study

“Saya senang sekali bisa melihat venue secara langsung, apalagi tadi diterima oleh Manajemen JCC yang memberikan penjelasan secara detail mengenai penyelenggaraan event di sana. Kunjungan ke Kota Tua juga sangat seru. Selain dalam rangka belajar kami juga sekaligus bisa menghilangkan penat sambil berekreasi,” ujar Ridho, mahasiswa Event Management.

Pada kesempatan kali ini berbarengan dengan event Cosmobeaute Indonesia, 3-5 November 2022 di JCC. Sebuah event berskala internasional yang diselenggarakan di Malaysia, Vietnam, dan Indonesia. Mahasiswa juga berkesempatan mengikuti event tersebut sebagai peserta untuk melakukan observasi sehingga mendapatkan insight yang nyata langsung dari venue-nya sesuai dengan metode Immersive Learning Experience yang diimplementasikan oleh Jurusan Event Management MNP.

Latest News
Promotion